Aplikasi Absensi Siswa Berbasis Excel dan Android


Tampilan Aplikasi Absensi Siswa

Aplikasi absensi siswa berbasis excel kini bisa Bapak/Ibu miliki seiring mendekatnya tahun ajaran baru tahun 2019/2020. Kami dari gurubidang.com kembali membagikan aplikasi atau berkas yang sekiranya bisa sedikit memberikan kontribusi untuk membantu kinerja Bapak/Ibu selaku tenaga pendidik. Aplikasi yang kami bagikan pada kesempatan ini adalah aplikasi absensi siswa 2019.

Seperti yang sudah sering kita ketahui absensi atau juga disebut kehadiran merupakan kegiatan wajib yang harus dilakukan oleh seorang Guru di Sekolah. Kegiatan absensi ditujukan untuk mengetahui hadir atau tidaknya siswa secara menyeluruh. Hasil rekapitulasi absensi juga biasanya digunakan dan diolah kembali untuk memberikan penilaian terhadap siswa. Setiap pembukaan Pembelajaran guru harus mengabsen siswa secara keseluruhan.

Aplikasi absensi siswa excel dirancang untuk memberikan kemudahan pekerjaan guru dalam Kegiatan Absensi Siswa. Aplikasi ini ditujukan untuk efektivitas dan komputerisasi data kehadiran siswa. Dengan penggunaan Aplikasi Absensi, kini Bapak/Ibu Guru memperoleh sebuah data kehadiran yang terintegrasi dan dapat diolah dengan mudah untuk berbagai keperluan.

Perlu Anda ketahui selain Aplikasi absensi berformat excel, kami juga membagikan Aplikasi absensi yang bisa Anda gunakan di smartphone Anda yang berbasis Android, karena kami juga memahami bahwa tidak semua guru memiliki perangkat pendukung pengajaran seperti laptop atau notebook.
Alasan mendasar kami untuk membagikan aplikasi ini tentunya dalam melakukan pekerjaan sehari-hari, dengan adanya teknologi maka batas waktu deadline pekerjaan manusia juga semakin cepat.
Begitupula yang terjadi pada absensi. Seringkali pihak sekolah meminta laporan absensi untuk segera terselesaikan, padahal bisa saja belum sempat atau terdapat kendala lain pada saat proses mengerjakannya.

Hal ini sering terjadi apabila sekolah masih menggunakan cara manual dalam melakukan proses absensi siswa, seperti halnya menggunakan daftar absen atau absensi manual. Meskipun sudah memasuki kemudahan dunia digital, ternyata masih banyak dijumpai sekolah yang menggunakan absensi manual ini. Padahal absensi manual memiliki beberapa resiko.

Sebagai contoh, resiko yang pertama, bila sekolah menggunakan absensi manual (daftar absen) maka proses absensi biasanya dilakukan oleh sekretaris kelas. Dalam melakukan absensi tersebut, sekretaris kelas harus menunggu semua siswa untuk dapat melakukan absensi. Hal ini biasanya dilakukan pada saat setelah bel jam pertama berbunyi. Bagaimana bila terdapat siswa yang datang terlambat? Tentu sang sekretaris harus mengganti absensi tersebut. Merupakan proses yang panjang dan rumit apabila hal seperti itu harus terjadi.

Baik, setelah beberapa kalimat pengantar diatas, langsung saja bagi Bapak/Ibu untuk segera mengunduh aplikasi absensi siswa sebagaimana yang kami deskripsikan diatas, pada link yang telah kami sediakan dibawah ini:
Demikian beberapa hal yang bisa kami bagikan untuk mengoptimalkan kinerja Bapak/Ibu dalam rangka mempersiapkan tahun ajar 2019/2020 ini. Semoga apa yang kami sajikan pada postingan kali ini bisa sedikit berkontribusi kepada Bapak/Ibu selaku abdi negara dan sebagai tenaga pendidik pembentuk tunas - tunas muda bangsa.


Dan juga didalam tahun ajar yang baru nanti, besar harapan kami pada Bapak/Ibu guru sekalian dapat optimal dalam memberikan pengajaran terbaik kepada tunas - tunas muda kita selaku generasi bangsa demi masa depan Indonesia yang gemilang. Jika dalam postingan  kali ini ada kata atau kalimat atau bahkan ada berkas yang tidak  sesuai ekspektasi Bapak/Ibu, mohon dibukakan pintu maaf  sebesar - besarnya dan  mohon tinggalkan kritik dan saran untuk menjadi bahan evaluasi  kami kedepannya.  Nantikan terus berkas - berkas administratif dan aplikasi pendidikan  lainnya hanya di gurubidang.com.

Source: Aplikasidigital.com

3 Responses to "Aplikasi Absensi Siswa Berbasis Excel dan Android"

  1. gimana cara downloadnya, buka link-linknya kok gak bisa didownload bahkan halaman lain yg terbuka, bukan link aplikasi ini

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel